Wednesday, March 18, 2009

Kelas A emang ga ada habisnya



“Kelas A emang ga ada habisnya”

Ya mungkin kata itu yang cocok buat menggambarkan kelas A…Karena selalu saja ada cerita – cerita baru yang bisa ditulis mengenai kelas ini. Tulisan ini adalah lanjutan dari tulisan saya sebelumnya, yang berjudul “komA”…Ketika menulis “KomA” kita masih semester 3 dan sekarang semester 4 sudah datang menghampiri, tentunya sudah banyak pengalaman – pengalaman menarik, unik, menggelikan dan lucu yang kita lalui bersama.

Saya ingin menorehkan cerita itu kedalam sebuah tulisan agar suatu hari nanti, disaat kita sudah tidak bersama lagi, cerita ini akan menjadi catatan sejarah kelas A…Yang mampu menumbuhkan dan menggali kembali rasa kekeluargaan diantara kita…

Diakhir semester tiga, kita disibukkan dengan tugas besar basisdata…Ya, satu – satunya tugas yang mampu membuat kita tidak mandi, tidak makan, tidak tidur demi menyelesaikannya. Yang jelas tugas ini mampu membuat kita semakin dekat karena proses penyelesaiannya mengharuskan kita yang satu kelompok bertemu hampir tiap hari…Intens dengan teman satu kelompok bukan berarti kita tidak berhubungan dengan teman – teman lainnya. Kita tetap saling menyemangati, menceritakan perkembangan tugas kita masing – masing dan saling membantu jika ada yang membutuhkan. Dan ketika waktu penyelesaian, alhamdulillah kita satu kelas mampu menyelesaikan tugas itu dengan baik, terbukti dengan presentasinya semua kelompok yang ada dikelas. Itu salah satu bukti, bahwa dalam mengerjakan tugas kelompok pun kita tetap bisa bersatu dan saling menyemangati.

Liburan semester tiga kita habiskan dengan berpusing – pusing ria mengurusi kontrak mata kuliah buat semester empat, pada awalnya saya sempat merasa bahwa semester empat ini adalah awal dari perpisahan kita, karena perbedaan dalam mengontrak mata kuliah, tapi ternyata setelah menjalani semester empat kita masih tetap bersama. Dan FKKB lah alat pemersatu perbedaan itu. Yah, sampai sekarang kita belum siap buat berpisah, karena tetap saja, ketika ada yang berbeda mengontrak mata kuliah kita memilih buat FKKB.

Setelah beberapa hari kita habiskan waktu libur semester 3 dengan bolak balik kampus, ketemu PA, nulis FRS, hapus lagi, berpanas – panasan duduk dibawah madding, akhirnya kita liburan juga…. Woiiiiii.. Kelas A jalan – jalan juga. Dan ini adalah moment yang sangat menarik buat mempererat persatuan kita. sebenarnya Maribaya bukanlah tujuan utama kita. Sebelumnya kita merencanakan jalan – jalan ke “Jogja” ( baca dengan ekspresi). Tapi karena satu dan lain hal jogja menjadi angan – angan yang akan kita wujudkan di liburan semester empat. (Jogja!!!!! We are coming soon) Tapi Maribaya tetap bisa memberikan sebuah kenangan yang tak bisa dilupakan…Dan teman – teman ada yang bilang bahwa jalan – jalan kemaren bisa disebut “Maribaya in love”….Kayak judul film aja ya...Yah, memang itulah kenyataannya…Tapi saya tidak akan menjelaskan alasannya, biarlah kita komA saja yang tahu alasannya…(ya nggak teman – teman???? J)

Dan akhirnya semester empat itu datang juga…Seperti biasa, tidak ada yang berubah dari komA, masih tetap dengan gosip yang tak pernah habis – habisnya dan bahkan timbul gossip – gossip baru yang ga tahu asal muasalnya. Selalu saja ada yang jadi korban dari hari ke hari….Tapi mungkin itulah yang membuat kelas a selalu rame dari hari kehari…

Dan ada satu gebrakan baru disemester empat ini, KomA membuat sebuah baju kebangsaan yang bertemakan Merah dengan motif satria baja hitamnya...Dan ide pembuatan baju ini pun datang secara tiba – tiba yaitu ketika angkatan 07 ingin mengadakan foto angkatan. Kelas A yang waktu itu ingin tampil kompak dengan dresscode merahnya, berinisiatif untuk membuat sebuah baju kebangsaan. Tapi kita Cuma bisa berencana dan mang kaos yang menentukan…Ternyata ketika foto angkatan itu datang baju kebangsaan pun tak kunjung selesai…Dan akhirnya pada hari sabtu, tepatnya tanggal 7 maret 2009, baju merah yang kita tunggu itu pun selesai dengan hasil yang sangat memuaskan…Pujian dari berbagai pihakpun datang buat si kaos satria baja hitam itu…(Ehm…ada yang bangga tu)

Dan pada hari kamisnya, tanggal 12 Maret 09 kelas a launching kaos barunya…Kita kuliah pakai baju kebangsaan itu….Hahah kuliah siang dengan merah …itulah yang kita lakukan saat itu, dengan bangganya satu persatu teman – teman datang dengan merahnya…Hmm…Benar – benar kompak…Banyak komentar berdatangan dari luar, ada yang bilang narsis lah, habis kampanye lah, dan lainnya…tapi kita tetap bangga mengenakan si merah… Hayo teman – teman buktikan merahmu…

Yah, itu sepenggal kisah yang kita alami sampai pertengahan semester 4 ini, sebenarnya masih begitu banyak cerita – cerita menarik, menyenangkan, menyedihkan , dan mengharukan yang belum bisa saya tuliskan disini. Karena memang kelas a ga ada habisnya….

Nantikan kisah – kisah menarik kelas a selanjutnya….Hhehehe



No comments:

Post a Comment